Serba Serbi

WebGIS Covid-19

Seperti yang kita ketahui Bersama, sekarang sedang terjadi pandemi virus yang menjadi musuh Bersama seluruh dunia yaitu Covid-19. Dilansir dari Wikipedia, penyakit koronavirus 2019 (bahasa Inggris: coronavirus disease 2019, disingkat COVID-19 adalah penyakit menular yang disebabkan oleh SARS-CoV-2, salah satu jenis koronavirus. Penyakit ini mengakibatkan pandemi koronavirus 2019–2020. Penderita COVID-19 dapat mengalami demam, batuk kering, dan kesulitan bernapas. Sakit tenggorokan, pilek, atau bersin-bersin lebih jarang ditemukanPada penderita yang paling rentan, penyakit ini dapat berujung pada pneumonia dan kegagalan multiorgan.

Kemudian seperti yang dilansir di laman covid19.go.id, merupakan laman situs resmi informasi penyebaran covid-19 di Indonesia menyebutkan ada 3 hal penting yang kita lakukan dalam menamaki ancaman pandemic ini. Berikut 3 hal penting tersebut.

1. Ketahui cara mengurangi risiko

Sering cuci tangan pakai sabun dan air mengalir adalah pertahanan pertama dari virus Corona. Di samping itu, ada cara-cara lain yang harus Anda ketahui untuk melindungi diri dan orang lain. Dapatkan panduan terbaru dari para ahli. Baca Selangkapnya...

2. Ketahui informasi yang benar

Virus Corona adalah penyakit baru dan para ahli masih terus meneliti sejauh mana keganasan dan tingkat penyebarannya. Informasi berubah cepat dan banyak informasi menyesatkan beredar di masyarakat. Ikuti selalu informasi terbaru dari para ahli yang kredibel.Selengkapnya...

3. Ketahui apa yang perlu dilakukan bila sakit

Gejala utama infeksi virus corona adalah demam, batuk dan sesak napas. Kelompok lansia (lanjut usia) dan orang dengan penyakit menahun (kronis) memiliki risiko lebih tinggi. Ketahui apa yang perlu dilakukan saat mengalami 3 gejala itu. Selengkapnya...

Kami dari SmartDevTala sungguh sangat prihatin terhadap hal tersebut. Karena sudah banyak korban jiwa yang telah gugur karena merebaknya virus tersebut. Seperti yang kita ketahui Bersama pertanggal 28 Maret 2020, ketika artikel ini dibuat sudah terdapat 607.694 orang positif dan tercatat 28ribu lebih orang meninggal di seluruh dunia akibat virus ini. Tidak terkecuali di Indonesia tercatat sudah mencapai 1155 orang yang positif dan 102 orang yang meninggal.

Sebagai bentuk kepedulian kami, kami telah membangun sebuah Sistem yang dapat memberikan informasi terkait penyebaran virus corona tersebut. Harapan kami dengan adanya sistem ini kita semua lebih dapat mawas diri akan keadaan keadaan ini. Sistem yang kami buat tersebut berbentuk GIS, dimana terdapat informasi titik lokasi dimana wabah menyebar.

Tampilan Webgis Covid-19

 

Selain informasi dari data dunia, berhubung kami berdomisili di Kabupaten Tanah Laut, kami juga menyajikan data penyebaran Covid-19 di Tanah Laut.

Untuk dapat mengakses sistem tersebut silahkan klik link berikut : WebGIS Covid-19  

Akhir kata, semoga wabah ini cepat mereda dan tidak banyak korban jiwa yang meninggal. Tetap jaga jarak, jaga kebersihan diri, lingkungan dan keluarga. #DirumahAja #WorkFromHome

Sumber data pembuatan sistem :

1. Coronavirus COVID-19 Global Cases by Johns Hopkins CSSE (Data Dunia)

2. BNPB Republik Indonesia (Data Indonesia)

3. Pemerintah Kabupaten Tanah Laut (Data Kabupaten Tanah Laut)

 

 

 

Nasrullah Siddik (Administrator)

Pada akhirnya kualitas dapat mengalahkan kuantitas

Artikel Sejenis